Selasa, 27 Januari 2015

7 Hotel Keluarga Pilihan di Lembang dan Dago Bandung

Bagi para wisatawan yang berlibur Bandung (terutama bagi mereka yang plat mobilnya B nih :p), belum lengkap rasanya bila tidak menyambangi kawasan Lembang dan Dago. Tak heran bila setiap akhir pekan kawasan Dago dan Lembang selalu dipadati turis-turis dari ibukota. Salah satu trik bagi Anda yang ingin menikmati suasana Dago dan Lembang namun enggan untuk bermacet ria terlalu lama adalah dengan langsung memilih tempat penginapan di kawasan Dago atau Lembang. Berikut 7 hotel keluarga pilihan di Lembang dan Dago , Bandung:

1. Green Forest Resort – Lembang, Bandung

Jika ingin berlibur sejenak bersama keluarga menikmati kota Bandung, sambil berwisata ke Kampung Gajah, maka Green Forest Resort Hotel bisa menjadi pilihan yang tepat. Hotel berbintang 3 yang berlokasi di Jalan Sersan Bajuri 102 ini berada tidak jauh dari taman wisata Kampung Gajah Bandung. Green Forest Resort Hotel ini menawarkan sebuah konsep resort yang berdampingan dengan alam, di mana ada suara air sungai mengalir dan suara burung yang selalu menemani para tamu dalam menikmati semua keindahan dan fasilitas yang disediakan hotel. 
Walaupun hotel ini dekat dengan tempat wisata Kampung Gajah, namun di dalam hotel juga disediakan beberapa fasilitas menarik yang bisa dinikmati seperti: sauna/spa, outbond activities, children playground, flying fox, jogging track dan hiking.  Anda juga dapat menikmati aneka variasi masakan tradisional Sunda dan masakan Indonesia di restoran Kampoeng Awi, sebuah restoran yang terletak di tengah taman Green Forest Resort Hotel. Tersedia beberapa pilihan tempat duduk di restoran ini, yaitu indoor, outdoor dan juga lesehan. Restoran ini juga dikelilingi oleh pemandangan yang menarik seperti berbagai pohon tropis dan juga suara aliran sungai yang mengalir. Ah rasa masakan yang tersaji pun menjadi lebih lezat!
Green Forest Resort Hotel menyediakan beberapa tipe kamar yang dapat dinikmati, antara lain: Superior Room untuk kapasitas 2 orang dewasa, Deluxe Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Dan Deluxe Suite, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Setiap tipe kamar yang disediakan Green Forest Resort ini dibuat menggunakan kayu alami sehingga setiap tamu yang menginap bisa merasa seperti sedang menginap di alam. Setiap kamar juga dilengkapi dengan balkon atau teras untuk menambah kenyamanan setiap tamu yang menginap untuk menikmati pemandangan yang disediakan oleh Green Forest Resort Bandung.
Lengkapnya fasilitas yang disediakan oleh Green Forest Resort Hotel dan lokasinya yang dekat dengan Kampung Gajah, sudah sangat menghibur bagi para tamu yang datang menginap di hotel ini. Namun jika para tamu yang menginap ingin berwisata menikmati kota Bandung, akses jalan yang harus ditempuh sangat mudah. Para tamu yang menginap bisa berkunjung ke jalan setiabudhi untuk menikmati wisata kuliner ataupun wisata belanja seperti Kampung Daun, Rumah Sosis, Kampung Baso atau Rumah Mode. Atau bisa juga berkunjung ke daerah Lembang seperti Observatorium Boscha, Tangkuban Perahu, ataupun berendam air panas di Ciater, Lembang.

Green Forest Resort Hotel Bandung ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk liburan bersama dengan keluarga di daerah Bandung. Lokasinya yang dekat dengan Kampung Gajah, dan juga suasana hotel yang asri dan nyaman sangat cocok untuk dijadikan tempat berlibur sejenak menjauh dari keriuhan kota.

2.  Sari Ater Resort – Ciater, Bandung

Jika bersantai sejenak sambil berendam air panas merupakan salah satu tujuan liburan bersama keluarga di kota Bandung, maka Sari Ater Hotel and Resort bisa menjadi pilihan terbaik untuk dijadikan rumah sementara selagi berlibur di kota Bandung. Hotel berbintang 3 yang berlokasi di Jalan Raya Ciater yang terletak di area seluas 30 hektar ini, menawarkan sejumlah fasilitas menarik yang dapat menghibur semua anggota keluarga saat menghabiskan waktu liburan bersama di Sari Ater Hotel and Resort.
Berbagai fasilitas menarik yang dapat dinikmati antara lain: kolam renang, jacuzzi, lapangan tenis, pijat tradisional, family adventure games, sewa sepeda, mini golf, jeep offroad, landy touring, ATV, berkuda, memancing, camping, outbond dan tea walk. Sari Ater Hotel and Resort ini juga menyediakan beberapa pilihan restoran yang dapat dipilih untuk memuaskan selera kuliner para pengunjung, seperti: Sunan Ambu Café, Kimannis Restaurant, Lesehan Kampoeng Kabayan dan Kadaka Lounge. Tersedia juga Wangsadipa Cafetaria yang menyajikan aneka makanan dan minuman ringan untuk para orangtua bersantai sejenak sambil menunggu anak-anaknya bermain menikmati semua fasilitas yang disediakan hotel.
Tersedia berbagai tipe kamar yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan para calon tamu yang akan menginap, antara lain: Standar Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Deluxe Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Dan Deluxe Balcony, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Sementara untuk tipe suite, ada beberapa pilihan yang tersedia, antara lain: Junior Suite, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Family Suite, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Dan juga Sunan Suite, untuk kapasitas 6 orang dewasa. Sementara untuk tipe bungalow, tersedia beberapa tipe yang dapat dipilih, antara lain: Standar Bungalow, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Superior Bungalow, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Executive Suite Bungalow, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Suite Bungalow, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Ada juga pilihan yang berbentuk rumah adat, antara lain: Adat A, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Adat B, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Dan juga Adat C, untuk kapasitas 6 orang dewasa.
Lokasi wisata terdekat dengan Sari Ater Hotel and Resort adalah berbagai wisata yang terletak didaerah Lembang, seperti: Observatorium Boscha, Tahu Pom Bensin, Floating Market, De Ranch, Tahu Tauhid dan juga Tangkuban Perahu.

3. The Valley Resort Hotel – Dago, Bandung

Pernah mendengar The Valley, sebuah restoran di wilayah Dago Pakar Bandung yang terkenal akan kelezatan makanannya serta view restoran yang sangat memuaskan mata?
Kini The Valley memperkenalkan The Valley Resort Hotel. Sebuah hotel yang terletak berdampingan dengan The Valley Bistro didalam satu wilayah, berlokasi di Dago Pakar. Terletak di sebuah wilayah yang sangat luas, membuat The Valley Resort Hotel ini menjadi salah satu pilihan terbaik untuk menikmati liburan bersama keluarga.

Walaupun hanya resort berbintang 3, namun The Valley Resort Hotel ini dilengkapi berbagai fasilitas yang menarik, seperti: kolam renang, fitness center, taman bermain anak, tunggang kuda, golf range dan juga video games yang disediakan oleh Game Master. Disediakan juga Factory Outlet Fashion World untuk melayani para tamu yang ingin menikmati wisata berbelanja selama menginap di The Valley Resort Hotel. Dan juga tersedia The Valley Bistro Garden, dimana para pengunjung dapat menikmati kelezatan berbagai variasi menu makanan dari Eropa, Jepang, Oriental maupun tradisional yang disediakan oleh The Valley Bistro Garden. Disini para pengunjung bisa menikmati kelezatan makanan yang disajikan sambil menikmati pemandangan alam sekitar yang menarik, serta keindahan kota Bandung khususnya di malam hari.
The Valley Resort Hotel ini menyediakan berbagai tipe kamar yang dapat dipilih sesuai kebutuhan para tamu yang akan menginap, seperti: Deluxe Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Grand Deluxe, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Junior Suite, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Dan juga Executive Suite, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Setiap kamar yang disediakan di The Valley Resort Hotel ini dilengkapi dengan jendela besar atau balkon, untuk menikmati pemandangan alam selama menginap di The Valley Resort Hotel. Untuk Executive Suite disediakan juga ruang tengah pribadi dan sofa, serta dapur bersih dan juga ruang makan, sehingga membantu tamu yang menginap merasa lebih nyaman seperti berada dirumah sendiri.
Walaupun berbagai fasilitas menarik telah disediakan hotel untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga, namun para tamu yang menginap bisa berkunjung ke daerah wisata yang terletak disekitar hotel seperti Taman Hutan Raya atau Taman Wisata Maribaya. Para tamu yang menginap juga bisa berkunjung dan menikmati wisata kuliner disekitar Dago Pakar ataupun wisata berbelanja di Factory Outlet yang terletak dikawasan Dago. Akses jalan yang harus ditempuh para tamu yang menginap jika ingin berkunjung ke daerah wisata Lembang juga sangat mudah.

4. Lembang Asri Resort

Satu lagi hotel di daerah Lembang yang bisa dinikmati ketika berlibur bersama keluarga di Bandung, Lembang Asri Resort. Terletak di Jalan Kolonel Masturi km 4 Lembang, hotel ini menawarkan pemandangan lereng gunung Tangkuban untuk dinikmati oleh semua tamu yang menginap. Hotel berbintang 3 ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas menarik agar semua tamu yang menginap memiliki kegiatan yang menyenangkan selama menginap di Lembang Asri Resort.
Untuk fasilitas olahraga antara lain: kolam renang, jogging dan cycling track, soccer field, volley court, basketball, badminton, tennis court dan table tennis. Sementara untuk fasilitas outbond yang tersedia antara lain: flying fox, kampung robin hood, tunggang kuda, ATV touring, landrover adventure, paintball, downhill, hiking dan tea walk. Lembang Asri Resort juga memiliki tiga jenis restoran yang dapat melayani selera kuliner setiap tamu yang menginap. Ada Cempaka Resto yang menyajikan makanan tradisional Indonesia dan juga masakan eropa. Teratai Café yang menyajikan berbagai variasi makanan ringan dan minuman yang cocok untuk menemani waktu santai sore para pengunjung. Dan yang terakhir Warung Sindang yang menyajikan aneka jajanan pasar tradisional seperti kue-kue basah ataupun baso.
Ada berbagai tipe kamar yang bisa dipilih jika ingin menikmati liburan di Lembang Asri Resort, antara lain: New Superior Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Deluxe Room, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Family Suite Modern, untuk kapasitas 6 orang dewasa. Dan Garden Suite Room, untuk kapasitas 6 orang dewasa.  Untuk beberapa tipe kamar Deluxe tersedia parkiran pribadi. Untuk Family Suite Modern Room disediakan balkon atau teras yang dapat dimanfaatkan oleh para tamu yang menginap untuk menikmati pemandangan yang alam yang tersedia di Lembang Asri Resort. Sementara untuk Garden Suite Room, selain disediakan balkon atau teras, disediakan juga dapur bersih yang dilengkapi microwave dan lemari es untuk menambah kenyamanan para tamu selama menginap di Lembang Asri Resort, sehingga terasa seperti sedang berada dirumah sendiri.
Ada beberapa pilihan tempat wisata yang bisa dikunjungi jika menginap di Lembang Asri Resort antara lain: Tangkuban Perahu, De Ranch, Floating Market Lembang, Tahu Tauhid Lembang dan Observatorium Boscha. Namun melihat berbagai fasilitas lengkap yang telah disediakan oleh Lembang Asri Resort, sepertinya Lembang Asri Resort bisa menjadi pilihan terbaik jika ingin menghabiskan waktu liburan bersama keluarga dalam sebuah kawasan yang masih asri dan sejuk, tanpa harus keluar beradu dengan kemacetan jalan.

5.  Imah Seniman Resort – Lembang, Bandung

Tertarik dengan semua hal yang berbau seni? Tentunya akan tertarik juga dengan Imah Seniman Resort. Sebuah resort bintang 3 yang berlokasi di Jalan Kolonel Masturi 8 ini memadukan unsur seni dan alam pegunungan, dengan konsep landscape hutan, berkontur tebing, sungai dan danau alami yang dialiri oleh lebih dari 40 mata air, membuat Imah Seniman menjadi pilihan terbaik untuk melarikan diri sejenak menikmati arsitektur seni dan indahnya pemandangan alam sambil menikmati liburan bersama keluarga.
Tersedia fasilitas pendukung yang akan menambah kenyamanan para tamu ketika menginap di Imah Seniman Resort, antara lain: kolam renang, sauna/spa, fishing pool, outbond dan children painting studio. Imah Seniman Resort ini juga menyediakan fasilitas café and resto, dengan 2 pilihan tempat duduk, ada dinning hall dan juga saung. Imah Seniman Café and Resto ini menyajikan berbagai variasi masakan dengan resep original yang akan memanjakan selera kuliner setiap pengunjung.
Imah Seniman Resort menawarkan berbagai tipe kamar yang dapat dipilih sesuai kebutuhan setiap calon tamu yang akan menginap, seperti: Junior Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Suite Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Honeymoon Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Executive Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. The Serenity Room, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Dan juga Villa Kayu, yang terdiri dari 2 ruang tidur, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Setiap tipe kamar yang tersedia di Imah Seniman, didesain dengan nuansa Jawa Tradisional, dengan tempat tidur berkanopi. Setiap kamar juga dilengkapi dengan jendela besar, teras atau balkon dengan pemandangan alam yang sejuk dan asri. Namun untuk tipe kamar The Serenity, dikarenakan lokasinya terletak dipinggir kolam renang maka pemandangan yang tersedia yaitu pemandangan kolam renang. Sementara untuk Villa Kayu, dilengkapi dengan balkon pribadi untuk melihat pemandangan dari 3 arah yang berbeda. Dilengkapi juga dengan dapur bersih, menciptakan suasanya kenyamanan serasa sedang berlibur dirumah sendiri.
Ada banyak tempat wisata disekitar Imah Seniman Resort yang bisa dikunjungi, seperti Kampung Gajah, Observatorium Boscha, Tangkuban Perahu, De Ranch, Tahu Pom Bensin, Floating Market ataupun berendam air panas di Ciater, Lembang.
Imah seniman bisa menjadi pilihan yang tepat untuk keluarga yang menyukai seni tradisional untuk menikmati liburan sejenak, menghabiskan waktu bersama keluarga atau pasangan. Resort yang memadukan seni dan juga pemandangan alam yang menarik membuat hotel ini bisa menjadi salah satu pilihan jika ingin berkunjung ke Bandung,

6. Stevie G Hotel – Lembang, Bandung

Bagi para penggemar sepak bola, terutama penggemar Liverpool FC, pasti akan merasa betah menginap dihotel ini. Kecintaan akan Liverpool FC dan Steven Gerrard menginspirasi seorangLiverpudlian untuk mendirikan sebuah hotel bernama Stevie G. Hotel berbintang 3 yang terletak dijalan Sersan Bajuri Bandung ini memang tidak dilengkapi fasilitas seperti yang disediakan oleh hotel berbintang 3 lainnya. Namun lokasinya yang strategis karena berada didalam satu lokasi dengan Maja House, restoran yang terkenal akan kelezatan makanannya dan harganya yag terjangkau. Serta dekat juga dengan tempat wisata keluarga Kampung Gajah, menutupi kekurangan fasilitas hotel yang tersedia.
Ada dua tipe kamar yang disediakan oleh Stevie G Hotel, Deluxe Double Room dan Deluxe Twin Room. Setiap kamar Deluxe Double Room dan Twin Room ini dilengkapi dengan fasilitas seperti AC, coffee maker, mini bar, shower bathroom, tv cable dan internet cable. Dan untuk beberapa tipe kamar tertentu, disediakan sofa atau sofa bed, serta disediakan juga balkon atau teras untuk menambah kenyamanan tamu yang menginap untuk menikmati pemandangan kota Bandung yang tersedia di sekitar Stevie G Hotel.
Selain hotel ini dekat dengan tempat wisata keluarga Kampung Gajah, akses jalan dari hotel ini juga sangat mudah jika ingin berwisata ke daerah Setiabudhi ataupun daerah Lembang. Tamu yang menginap juga masih bisa berkunjung ke Rumah Sosis, Rumah Barbie, Kampung Baso, Tangkuban Perahu ataupun menikmati kenikmatan wisata kuliner Ikan Bakar Niagara.
Jika ingin menikmati liburan keluarga bersama di Kampung Gajah, Stevie G hotel ini merupakan salah satu pilihan yang terbaik, terutama jika keluarga anda adalah penggemar Liverpool FC.

7. Istana Bunga Guesthouse – Lembang, Bandung

Terletak didalam kawasan Villa Istana Bunga di jalan Kolonel Masturi km 9 Bandung, Istana Bunga Guesthouse menawarkan sebuah konsep penginapan berbentuk villa ditengah pegunungan yang hijau, segarnya aroma dari taman bunga, buah dan sayuran serta gemercik air terjun, membuat Istana Bunga Guesthouse menjadi pilihan terbaik untuk melarikan diri sejenak dari padatnya rutinitas kota.
Nikmati liburan sambil mencoba sejumlah fasilitas yang menarik seperti: kolam renang, jacuzzi, sauna/spa, fitness center serta lapangan futsal atau basket. Ada juga fasilitas yang berhubungan dengan alam seperti: outbond activities, berkuda, jogging track dan hiking di kebun teh Villa Istana Bunga yang terletak lebih kurang 1 km ke arah utara dari pintu pos 11 Villa Istana Bunga. Ada juga Rotensia Home Made Café yang menyediakan aneka makanan berkualitas yang lezat dan sehat. Indahnya pemandangan alam dan merdunya alunan musik yang akan menemani pengunjung dalam menikmati makanan yang disajikan, menjadikan sebuah pengalaman kuliner yang tidak dapat dilupakan.
Tersedia berbagai tipe kamar dan juga villa di Istana Bunga Guesthouse yang dapat dipilih ketika ingin menikmati liburan bersama keluarga di kota Bandung, seperti: Maple House 2 Bed, terdiri dari 2 single bed dalam satu kamar, untuk kapasitas 2 orang dewasa. Maple House 7 Bed, terdiri dari 7 single bed dalam satu kamar, untuk kapasitas 7 orang dewasa. Dan juga Maple House 9 Bed, terdiri dari 9 single bed dalam satu kamar, untuk kapasitas 9 orang dewasa. Sementara untuk tipe villa tersedia Villa 2 Bedroom, untuk kapasitas 4 orang dewasa. Dan juga Villa 3 Bedroom, untuk kapasitas 6 orang dewasa.
Walaupun fasilitas yang disediakan oleh Istana Bunga Guesthouse sudah sangat lengkap, namun jika para tamu yang menginap ingin berwisata menikmati kota Bandung, akses jalan yang harus ditempuh juga sangat mudah, khususnya jika ingin menuju ke daerah Lembang dan sekitarnya. Para tamu yang menginap bisa mengunjungi Kampung Gajah, Tahu Pom Bensin, Floating Market Lembang, Tangkuban Perahu, Observatorium Boscha ataupun berendam air panas di Ciater, Lembang.
Jika ingin menikmati liburan bersama keluarga sambil menikmati pemandangan alam yang menyegarkan dan menikmati berbagai fasilitas yang berhubungan dengan alam, Istana Bunga Guesthouse bisa menjadi pilihan terbaik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar